wELcome Plenzz!!


Jumat, 17 Oktober 2008

kata bijak

Segala macam hubungan antar manusia itu mirip pasir dalam genggamanmu. Jika berada pada telapak tangan yang terbuka, pasir itu akan tetap pada tempatnya. Namun jika kau kepalkan tanganmu erat-erat untuk mempertahankannya , pasir itu akan menyembur melalui sela-sela jemarimu. Mungkin ada yang tersisa dalam tanganmu, tapi kebanyakkan akan jatuh. Pacaran itu seperti itu. Kalau dipertahankan dengan longgar, dengan menghormati dan membebaskan orang lain, hubungan cinta itu akan tetap utuh. Tapi jika digenggam terlalu erat , terlalu memiliki, maka hubungan cinta itu akan terlepas dan hilang.

Ada orang yang masuk ke dalam hidup kita dan berlalu dengan cepat. Ada yang tinggal beberapa lama dan meninggalkan jejak dalam hati kita. Dan diri kita pun tak akan pernah sama seperti sebelumnya.

Bersahabat dekat dengan seseorang itu membutuhkan banyak pengertian, waktu, dan rasa percaya. Dengan semakin dekatnya masa hidupku yang tidak pasti, teman-temanku adalah hartaku yang paling berharga.

Kebaikan dalam kata-kata menciptakan percaya diri.
Kebaikan dalam berpikir menciptakan kebajikan.
Kebaikan dalam meberi menciptakan cinta.

Kau memperoleh kekuatan , keberanian, dan rasapercaya diri dari setiap pengalaman yang membuatmu berhenti sejenak untuk menghadapi rasa takutmu. Kau dapat berkata pada dirimu sendiri, “Aku telah tabah menghadapi kengerian ini. Aku pasti mampu mengahadapi hal berikutnya.”

Teman sejati mengerti ketika kamu berkata, “aku lupa…”
Menunggu selamanya ketika kamu berkata, “tunggu sebentar”
Tetap tinggal ketika kamu berkata, “tinggalkan aku sendiri”
Membuka pintu meski kamu belum mengetuk dan berkata “bolekah saya masuk”
Mencintai bukanlah, bagaimana kamu melupakan bila ia berbuat kesalahan….
Melainkan bagaimana kamu memaafkan…..

Kamis, 09 Oktober 2008

Perasaan masuk IPA???

Perasaan Q waktu masuk Ipa seneng banget... Bisa masuk jurusan yang aku inginkan... tapi aq takut juga gk bisa belajar dgn baek..

Kamis, 02 Oktober 2008

SaHabat??

kata sahabat adalah sebuah kata yang menandakan bahwa manusia adalah makhluk sosial namun demikian besar arti sebenarnya dari sebuah persahabatan sehingga membuatnya begitu berarti. kadang sahabat dapat membuat hari-hari yang kita lalui benar-benar indah dan memiliki banyak cerita, namun kadang juga sahabat membuat kenangan terburuk untuk kita sepanjang hidup.
tetapi kadang kala juga sahabat bisa berakhir indah atau bisa juga buruk, saya mungkin punya sebuah persepsi bahwa persahabatan tidak boleh diakhiri dengan sebuah kata cinta, dan persepsi itu dah menjadi prinsip semenjak saya mengenal arti persahabatan.
namun, saya juga tidak bisa pungkiri bahwa hal yang bertentangan tersebut banyak terjadi disekitarku. dan harapku saya tidak menjadi bagian dari itu, sebab saya ingin menempatkan arti sahabat sebenar-benarnya sahabat, walaupun banyak cerita negatif yang mendekatkan saya akan hal cinta sesama sahabat…tentunya sahabat ceweklah soalnya gue cowok
untuk saya sahabat adalah sahabat, dan sahabat terbaik adalah sahabat yang tau kapan dia atau kita membutuhkannya.
::butuh waktu yang lama untuk membangun sebuah persahabatan, tetapi hanya butuh waktu singkat untuk menghancurkannya::